Ismed Sofyan Bek Kanan Persija Jakarta/ foto Lip6

Solidaritas Lawan Corona, Pesepakbola Asal Aceh Ismed Sofyan Lelang Baju

acehbaru.com | Jakarta – Sebagai bentuk solidaritas melawan Virus Corona pesepakbola bola asal Aceh yang berkarir di Persija Jakarta Ismed Sofyan melelang jersey lawas bernomor punggung 14 yang dipakai pada musim 2007 dalam program “Lelang Satu Hati Lawan Corona” dari “Persija Untuk Indonesia”.
Jersey ini spesial bagi Ismed. Selain tergolong klasik, saat mengenakan jersey ini, Ismed mencetak gol tendangan bebas jarak jauh saat melawan Persita Tangerang 13 tahun yang lalu. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Benteng Tangerang pada 7 Agustus 2007 itu, Macan Kemayoran menang 3-0 atas Pangeran Cisadane.
“Walaupun tempat kelahiran saya di Aceh namun hati saya berada di Jakarta. Di kota ini saya menghabiskan puluhan tahun hidup saya untuk menggapai cita dan harapan. Oleh karena itu saya ingin berpartisipasi membantu Jakarta melawan Covid-19,” kata pemain berusia 40 tahun ini seperti dikuti dari situs resmi klub, Jumat, 17 April 2020.
Lelang jersey milik Ismed Sofyan ini dibuka dari angka Rp1.000.000,00. Program lelang digelar di Instagram Persija (@persijajkt) mulai Jumat malam ini pukul 20.00 WIB hingga Sabtu, 18 April 2020, pukul 19.00 WIB. (Persija.Id | Tempo.co| ren)

Facebook
Twitter
WhatsApp
LinkedIn

Berita Terkait